Thursday, February 20, 2020
Hasil Laga Manchester City vs Westham United, Skor 2-0.
Dalam laga Premier League 2019/2020 pekan ke 26 yang di gelar di Etihad Stadium,Kamis (20/2/2020) dini hari WIB, Manchester City berhasil mengalahkan West Ham dengan skor 2-0 tanpa balas.
Di pertandingan tersebut Kevin De Bruyne menjadi bintang kemenangan Manchester City dengan menyumbangkan satu gol dan satu assist. Setelah menjadi assist dari gol Rodrigo, gelandang yang berasal dari Belgia tersebut juga mencatatkan namanya di papan skor pada babak ke dua.
Dari hasil pertandingan ini , Manchester City menjaih dari Leicester City dengan memperoleh raihan poin 54 dan sekaligus memperkecil jarak dengan Liverpool menjadi 22 Poin. Dari sisi lain, West Ham semakin terjebak di zona degradasi, lebih tepatnya pada posisi ke 18 klasemen dengan raihan poin 24.
Tampil bermain di depan pendukung sendiri, Manchester City langsung bermain agresif sejak peluit babak pertama di bunyikan. Gabriel Jesus dan Sergio Aguero mendapatkan peluang emas, namun peluang tersebut gagal di manfaatkan dengan maksimal.
Ketika laga berjalan 30 menit, Manchester City akhirnya berhasil memecahkan kebuntuan. Tendangan pojok yang dilepaskan dari De Bruyne berhasil di sundul oleh Rodeigo ke tiang jauh tanpa bisa di halau oleh sang kiper Lukasz Fabianski. Skor berubah menjadi 1-0 untuk keunggulan Manchester City.
Manchester City lagi lagi mengancam West Ham lewat aksi dari David Silva. Namun, masih melebar dari sasaran. Skor 1-0 bertahan hingga babak pertama selesai.
Memasuki babak ke dua, Manchester City masih belum menurunkan tekanannya sedikitpun. Walaupun demikian, tidak ada peluang berbahaya yang di ciptakan Aguero cs di awal babak kedua.
Manchester City pada akhirnya berhasil menggandakan keunggulan mereka berkat gol yang di cetak De Bruyne pada menit ke 62. Setelah bekerja sama dengan Bernardo Silva, De Bruyne berhasil melepaskan tendangan kerasnya yang tidak mampu di tahan Fabianski.
Di menit ke 77, Jesus hampir saja menambah keunggulan untuk Manchester City, tetapi usahanya masih bisa di mentahkan oleh Fabianski.
Sampai pertandingan babak kedua selesai, tidak ada gol lagi yang tercipta. Skor 2-0 untuk kemenangan Manchester City menjadi hasil akhir pertandingan ini.
BACA JUGA : Perkiraan Laga Olympiakos Vs Arsenal, 21 Februari 2020
Formasi Pemain.
Manchester City: Ederson; Kyle Walker, Nicolas Otamendi, Aymeric Laporte (John Stones 65'), Benjamin Mendy; Kevin De Bruyne (Ilkay Gundogan 79'), Rodrigo, David Silva (Philip Foden 85'); Bernardo Silva, Sergio Aguero, Gabriel Jesus.
West Ham: Lukasz Fabianski; Issa Diop, Angelo Ogbonna, Aaron Cresswell; Ryan Fredericks (Pablo Zabaleta 60'), Tomas Soucek, Declan Rice, Mark Noble, Arthur Masuaku; Robert Snodgrass (Jarrod Bowen 80'), Michail Antonio.
Demikian seputar berita bola yang kami berikan untuk kalian semua. Kami dari Agen Judi Bola Online Terbaik, terima kasih sudah membaca artikel yang kami berikan. Semoga bermanfaat bagi kalian semua yang membacanya.
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment
silahkan berkomentar secara bijak dan sesuai dengan topik pembahasan